Rabu, 04 Januari 2012

PROSES MELETUSNYA GUNUNG API


PROSES MELETUSNYA GUNUNG API

1.    Status awas
Pada status awas, aktifitas magma dari dalam bumi ini diketahui dari naiknya suhu kawah dan adanya getaran-getaran gempa vulkanik. Temperatur magma yang sangat tinggi ini akan mendekati sumbat yang menyebabkan air memanas. Proses pemanasan ini juga akan mungkin diikuti dengan adanya rekahan-rekahan akibat tekanan magma, rekahan ini akan sangat mungkin menyebabkan bocornya danau. Kebocoran danau ini tentunya menyebabkan air danau menjadi uap di bawah kawah yang juga akan menambah tekanan dari dalam.

2.    Awal letusan Hidrovolkanik
Akibat jumlah air yang bocor masuk ke dalam sudah sangat banyak akan mungkin menimbulkan letusan akibat air yang mendidih. Letusan ini sering disebut sebagai letusan hidrovulkanik, letusan ini memang akan banyak di jumpai pada gunung api yang berada di laut, misalnya gunung Krakatau, dan gunung-gunung api di hawai, sangat mungkin yang terjadi saat ini adalah letusan. Letusan awal akibat proses ini. Sangat mungkin terdengar dentuman-dentuman serta longsoran-longsoran dinding kalau saja tekanan magma ini terus menerus mendorong maka proses letusan akan berlanjut ke proses berikutnya.

3.    Letusan semi Magmatik
Pada saat semua air di danau habis masuk dan bercampur dengan magma membara yang menyembul dari dalam, akan terjadi proses perubahan fase air menjadi uap secara mendadak, tentunya kita tahu ketika terjadi perubahan fase ini maka akan terjadi perubahan tekanan. Temperatur magma ini rata-rata sekitar 600C hingga 1,170◦C (110-2140◦f) sehingga air yang terkena magma panas ini akan serta merta menjadi uap dalam sekejap. Tekanan uap air ini akan sangat besar dan mampu menggetarkan dan bahkan melemparkan material-material vulkanik di atasnya. Sumbat kawah serta kerikil dan pasir yang berada dikelilingnya kepundan akan mungkin terlempar keluar.
Pada saat ini juga akan terjadi ketidak seimbangan landasan atau fondasi dari dinding-dinding kawah ini akan membuat dinding kawah runtuh.

4.    Letusan magmatik
Ketika letusan preatik (preathic eruption) terjadi bersamaan dengan aktifitas magmatic, maka akan sangat mungkin letusannya sangat dasyat. Namun kalau saja letusan semi magmatic di atas dihabiskan terlebih dahulu kemudian diikuti dengan letusan magmatik, maka mungkin letusannya tidak optimum. Namun yang ditakutkan justru mengapa kemarin itu tanda-tanda kejadian pra letusan 1990 sudah terlihat kok masih juga belum meletus seolah-olah.


SUMATERA UTARA

SUMATERA UTARA

Peninggalan bersejarah :
1.      Biaro Bahal di temukan di Padang Sidempuan
2.      Istana Maimun atau Istana Deli
3.      Candi Portibi peninggalan kerajaan hindu panai yang memerintah sekitar 1039 M.
4.      Benteng yang di bangun pada masa kerajaan Majapahit pada 1365 M di kota Jawa, Medan
5.      Makam batu raja-raja batak.

Seni Hias :
           
            Singa-singa hiasan yang terdapat pada tiap-tiap rumah orang batak Toba. Di maksudkan sebagai penolak bala dan penjaga keselamatan pemiliknya.
            Orang batak karo menggunakan hiasan rere (cecak).

Adat Perkawinan :

            Disini di terangkan adat perkawinan suku batak Toba, orang batak tidak boleh kawin dengan sesame suku atau marga. Sebab, itu berarti mengawini seseam saudara. Marga orang batak mengikuti garis keturunan ayah. Masalah perkawinan menjadi urusan kedua belah pihak yang di sebut Dalihan Na Tolu (Tungku Nan Tiga).

1)     Melamar :
Awalnya pemuda datang kerumah sang gadis untuk kenalan yang di sebut martandang. Bila diantar telah ada kecocokan untuk menikah, maka mereka memberitahukan kepada orang tua keduanya. Pihak keluarga pria kemudian mengutus seorang penghubung yang disebut domu-domu. Bila di setujui, pihak keluarga pria mengadakan upacara Manjolo tanda, yaitu memberikan barang sebagai tanda pengikat. Pihak pria menyerahkan pisau atau keris sedangkan, pihak wanita menyerahkan ulos (selendang). Pada saat sekarang cukup dengan upacara marhata sinamot, yaitu penetapan jumlah biaya yang harus di keluarkan pihak pria. Sinamot ini dapat berupa uang, boleh juga kerbau atas sapi.

2)     Upacara Pernikahan :
Sebelum perkawinan dilakukan, keluarga kedua belah pihak mengadakan upacara keagamaan yang disebut martumpol. Upacara diresmikan dan mendapat pemberkatan di gereja menurut agama Kristen. Upacara keagamaan bagi calon pengantin yang beragama islam dapat dilakukan di depan penghulu dan upacara adat tetap berjalan sebagaimana mestinya
Pada saat pernikahan itu segenap anggota marga ikut hadir. Anggota marga pengantin wanita disebut hula-hula dan anggota marga pengantin pria disebut boru. Pesta perkawinannya disebut marunjuk.

3)     Pakaian Pengantin :
Pengantin pria dari Batak Mandailing memakai baju teluk belanga serta kain sarung disuji, sedangkan di kepalanya memakai semacam songkok. Pengantin wanitanya memakai baju kurung dan berkain suji, di kepalanya terdapat mahkota yang disebut bulang di sertai kembang goyang yang disebut jagar-jagar. Perhiasan yang dipakai pengantin wanita berupa kalung susun yang disebut gajah meong, juga gelang di lengan dan ditangan.

SUMMARY ( LUCRETIA MOTTS)


SUMMARY

LUCRETIA MOTTS
Cerita ini menceritakan salah satu cerita dari sekian banyak pengalaman  Lucretia Motts di hidupnya yang penuh perjuangan.
        Di tahun 1840 Lucretia Motts seorang wanita yang membela kaum perbudakan yang berkulit hitam. Karena, ia pikir tidak seharusnya orang yang berkulit hitam di jadikan budak. Kemudian ia pergi ke London menghadiri rapat anti perbudakan. Kemudian ia bertemu Elizabeth untuk membela kaum perempuan dan orang kulit hitam, karena bagi para kaum pria perempuan tidak boleh menjadi pemimpin. Akhirnya para wanita itu melawan perbudakan.
        Delapan tahun setelah Lucretia dan Elizabeth mengadakan rapat. Pada akhirnya wanita tersebut menjadi pemimpin wanita pembela kaum perbudakan. Dan ia mengadakan rapat wanita pertama di New York. Ini telah menjadi kehidupan awal wanita di Amerika.

KULTUM (KUNCI KEBERHASILAN)


KULTUM

KUNCI KEBERHASILAN


          Kunci keberhasilan itu ada 3, yaitu:
Kerja keras, kejujuran dan menjaga amanah. Siapa yang bekerja keras, jujur dan menjaga amanah Insya Allah hidupnya akan berhasil.
          Kerja keras  => Manusia harus bekerja keras untuk mendapatkan yang diinginkannya. Dengan bekerja keras akan melatih manusia agar tidak bermalas-malasan. Dengan bekerja keras manusia akan sadar bahwa mendapat segala sesuatu hal di dunia ini tidak mudah.
          Kejujuran  => Sebagai Pemerintah, pedagang, amilzakat harus jujur. Orang yang jujur pasti hidupnya akan berhasil karena orang jujur pasti hatinya akan tenang, orang yang sering berbohong hatinya dan hidupnya akan di baying-bayangi rasa bersalah. Orang yang sering berbohong pasti orang itu sering berbuat buruk sering berbuat maksiat.
          Menjaga Amanah  => Menjaga amanah artinya adalah menjaga kepercayaan Allah SWT. Mengingatkan dalam Al-Qur’an : “Hai, orang-orang beriman jangan kamu mengkhianati kepercayaanku dan kepercayaan orang lain.

Jadi, jika manusia bekerja keras, jujur dan menjaga amanah Insya Alllah akan berhasil.

KULTUM (MENSYUKURI NIKMAT ALLAH)


KULTUM


MENSYUKURI NIKMAT ALLAH


Allah SWT sangat suka sekali dengan manusia yang bersyukur.
Banyak orang susah yang selalu bersyukur kepada Allah meskipun hidupnya saja pas-pasan.
Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna yang di ciptakan oleh Allah SWT, seharusnya kita mensyukuri nikmat itu, kita harusnya bersyukur bisa hidup di dunia ini, bisa melihat makhluk ciptaan Allah SWT.
Kita sebagai makhluk yang tidak pernah puas harusnya bersyukur oleh semua yang kita punyai.
Kita seharusnya bersabar karena Rezeki sudah ada yang mengatur sesuai dengan hakikatnya.
Allah SWT Insya Allah akan mengabulkan doa orang-orang yang mau bersabar dan bersyukur.
Karena, untuk mendapatkan yang kita inginkan kita harus berusaha.